Lamborghini Pesimistis dengan Masa Depan Supercar Listrik

Mobil konsep LamborghiniMobil konsep Lamborghini

Mobil listrik Lamborghini baru akan hadir pada tahun 2028 mendatang, mobil yang diperkenalkan nanti bukanlah supercar.Mobil listrik Lamborghini adalah grand tourer dengan konfigurasi empat kursi.

Dilansir Motor1, Lamborghini belum berencana meluncurkan supercar listrik karena dinilai belum mengumumkan. Stephan Winkelmann selaku bos Lamborghini mengatakan supercar listrik bukanlah sesuatu yang bisa dijual. “Terlalu dini, kita harus melihatnya kapan hal ini terjadi,” ungkap Stephan kepada Automotive News Europe.

Lamborghini memang masih menggunakan mesin V12 untuk pengganti Aventador, sedangkan penerus Huracan menggunakan mesin V8 twin-turbo terbaru.

Bukan Lamborghini Saja yang Ragu

Mate Rimace selaku bos Rimac beberapa waktu lalu mengatakan pembeli dari kalangan atas tidak ingin supercar listrik. Hal ini terbukti dengan masih tersedianya Nevera, meskipun diproduksi hanya 150 unit di dunia.

Bugatti pun masih mempertahankan mesin konvensionalnya untuk pengganti Chiron. Mesinnya mengusung naturally aspirated V16 yang dikabarkan mengadopsi sistem hybrid.

Merek Pagani sudah melakukan riset teknologi elektrifikasi semenjak 2018 silam, namun belum ada versi produksi yang akan diluncurkan dalam waktu dekat.

Tidak semua merek supercar alergi dengan mobil listrik, contohnya saja Ferrari yang akan memperkenalkan supercar listrik yang dijadwalkan meluncur pada akhir 2025.Ferrari pun akan membukan pabrik baru di Maranello bulan depan yang dipersiapkan untuk merakit mobil listrik.

Semakin ketatnya regulasi memaksa pabrikan mobil untuk beralih ke kendaraan listrik, namun pembuat supercar berusaha untuk menggunakan mesin konvensional selama mungkin. Alasannya sederhana, karena konsumen di segmen ini menginginkan performa dan sensasi dari mesin konvensional berkapasitas besar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *